Bandung, __Kapolsek Rancasari pimpin bersama anggota melakukan penanaman pohon. Aksi ini dilakukan sebagai bentuk kepedulian Polri terhadap lingkungan.
Kegiatan ini dilakukan secara serentak oleh jajaran Polrestabes Bandung hingga polsek di wilayah hukum Polda Jabar, pada Rabu (15/11/2023).
Polres Rancasari melakukan penanaman 50 bibit pohon di lahan milik Pemkot Kota Bandung tepat nya di RW 9 Kelurahan Derwati Kecamatan Rancasari.
Kapolsek Rancasari Kompol Oesman Imam Q SH menjelaskan
“Kami ingin memberikan kontribusi dalam penghijauan agar Kita Bandung khususnya kecamatan Rancasari udaranya tambah segar. Mari sama-sama kita menjaga lingkungan,” kata Kompol Oesman
“Semoga dengan penanaman pohon ini dapat bermanfaat bagi kepentingan masyarakat umum dan menjadikan lingkungan warga Kecamatan Rancasari Kota Bandung lebih rindang dan sejuk,” Tambah Kompol Oesman